Tuesday, May 28, 2019

Keamanan Dalam Sistem Basis Data

Tugas V-Class Pretest Proteksi Data

1.  Mengapa sistem basis data harus di proteksi?
Jawab :

Dalam sistem basis data terdapat berbagai data dan informasi yang bersifat sensitif, maka diperlukan proteksi untuk melindungi sistem basis data dari berbagai ancaman atau gangguan baik yang disengaja maupun tidak disengaja yang dapat menyebabkan kerusakan pada data atau pengaksesan data dari orang yang tidak memiliki wewenang.

2.  Bagaimana DBMS dapat digunakan untuk melakukan proteksi data?
Jawab :

DMBS menyediakan kontrol untuk :
- Security 
- Integrity
- Recovery
- Concurrency


Pengenalan Singkat Mengenai Kriptografi

Tugas V-Class Post Test Proteksi Data

1. Terdapat 3 jenis kriptografi, jelas masing jenis kriptografi secara singkat!
Jawab :

- Kriptografi Simetris
Algoritma simetris atau sering disebut algoritma kriptografi konvensional adalah algoritma yang menggunakan kunci yang sama untuk proses enkripsi dan proses deskripsi. Algoritma kriptografi simetris dibagi menjadi dua kategori yaitu algoritma aliran (Stream Ciphers) dan algoritma blok (Block Ciphers). Dimana pada algoritma aliran, proses penyandiannya akan beriorientasi pada satu bit/byte data. Sedangkan pada algoritma blok, proses penyandiannya berorientasi pada sekumpulan bit/byte data (per blok).